Fakta.id

6 Fakta Banjir DKI Jakarta yang Rendam 62 Kelurahan

Atta Fakta - 23-02-2020 07:32
6 Fakta Banjir DKI Jakarta yang Rendam 62 Kelurahan
6 Fakta Banjir DKI Jakarta yang Rendam 62 Kelurahan

Contents [ Buka ]

Banjir diketahui tengah menerjang Ibu Kota DKI Jakarta yang membuat banyak orang mengalami kerugian. Apa saja fakta-fakta mengenai banjir yang menggenang Jakarta itu?

1. 62 Kelurahan

Total sudah ada 62 Kelurahan di DKI Jakarta yang tergenang banjir. Data ini didapatkan dari BPBD Provinsi DKI Jakarta.

2. Ribuan Pengungsi

Tercatat sampai dengan berita ini diturunkan sudah ada sekitar 2.399 warga yang mengungsi.

"Total pengungsi 677 KK, 2.399 jiwa," ucap Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD Provinsi DKI Jakarta Mohamad Insaf.

3. 23 Posko

6 Fakta Banjir DKI Jakarta yang Rendam 62 Kelurahan

Tercatat sampai dengan sekarang untuk tempat pengungsi terpencar di 23 posko. Diantaranya adalah:

1. Masjid Baitul Hamdi, Kelurahan Rawa Terate

2. Masjid Al Istiqomah

3. Masjid Ar Rahman

4. Mushola Kantor Kelurahan Cipinang Melayu

5. Masjid Borobudur

6. Masjid At Taqwa

7. Jl Pasar Baru Timur No 12, RT 04 RW 03

8. Masjid Al Huda RT 14 RW 02

9. Dipo Kontainer PT Bestindo Central Container di Jl Cakung

10. Yayasan Al Wathoniyah 14, Jl Rorotan 3

11. RPTR Pancarona, Jl Rorotan VI

12. Masjid Ar Roghibin, Jl Rorotan 9

13. Masjid Al Mujahidin

14. Masjid Nikmatul Jihad

15. Sekretariat RW 01, 02, dan 03

16. SKKT RW 05

17. Rumah Ibu Siti (RW 04)

18. Kantor RW 10

19. Kantor Kelurahan Kelapa Gading Timur

20. Rumah RW 06

21. Masjid Ad-Da'wah

22. SMPN 170 RT 001 RW 001

23. Musholla Nuraini RT 002 RW 001

4. Curah Hujan

6 Fakta Banjir DKI Jakarta yang Rendam 62 Kelurahan


BPBD DKI Jakarta menjelaskan bahwa banjir terjadikarena curah hujan yang tinggi.

5. Sungai Meluap

Selain curah hujan yang tinggi, pintu air juga mengalami kenaikkan ditambah dengan sungai-sungai yang meluap.

6. Ekstrem

6 Fakta Banjir DKI Jakarta yang Rendam 62 Kelurahan


Bahkan BPBD juga menyatakan bahwa curah hujan cukup ekstrem.

"Hujan yang mengguyur wilayah Jabodetabek dan sekitarnya pada hari Minggu (23/2) dengan akumulasi curah hujan harian menurut data BMKG tertinggi terjadi di Pulo Gadung dengan intensitas 241 mm/hari kategori ekstrem yang menyebabkan beberapa pintu air mengalami kenaikan status siaga dan sungai meluap," kata Insaf.

Editor: Jinan Vania Barizky