Fakta.id

Asal Mula Kata Bestie dan Maksudnya, Kamu sudah punya belum?

Atta Fakta - 19-05-2022 06:52
Asal Mula Kata Bestie dan Maksudnya, Kamu sudah punya belum?
Asal Mula Kata Bestie dan Maksudnya, Kamu sudah punya belum?

Contents [ Buka ]

Bestie menjadi salah satu istilah yang sering digunakan oleh kalangan anak muda saat menyebutkan nama sahabatnya. Kata bestie pun juga bisa menjadi kalimat pengganti seperti bro, sis, sob, gan. 

Misalnya seperti pertanyaan yang umumnya, 'Gimana bro/sis?'. Sekarang berubah menjadi, 'Gimana bestie?'. Untuk kata bestie juga bisa universal, tidak spesifik kepada pria atau wanita, bisa digunakan pada keduanya.

Asal Mula Kata Bestie

Asal Mula Kata Bestie dan maksudnya
Asal Mula Kata Bestie dan maksudnya

Sebenarnya fakta.id sudah pernah membahasnya di artikel sebelah tentang fakta yang harus diketahui tentang bestie, tapi rasanya tema ini harus dibuat dalam artikel sendiri.

Bestie tidak mempunyai kamus yang pasti berasal dari kata apa, tetapi banyak orang yang menjelaskan kalau 'BESTIE berasal dari kata BEST FRIEND'. Bagaimana bisa?

Gampang banget, kamu hanya perlu menambahkan kata BEST dan huruf 'IE' yang berada di tengah kata 'FRIEND'. Jadi deh 'Bestie'!

Tapi perlu diketahui juga kalau hingga saat ini belum ada keterangan yang lebih jelas terkait asal mula kata ini ya. Sementara jawaban ini mungkin bisa mengobati rasa penasaran kalian.

Apa maksud kata Bestie?

Seetelah mengetahui asal mulanya tentu kamu sudah bisa menjawab sendiri untuk apa maksud dari kata bestie, best friend. Yap! Bestie maksudnya adalah teman dekat atau sahabat.

Apakah kamu sudah mempunyai seorang bestie?

Itulah tadi penjelasan untuk asal mula kata besti yang bisa fakta.id berikan.

Editor: Jinan Vania Barizky