Cetak NUPTK ternyata bisa dilakukan secara online maupun manual dengan mudah. Berikut adalah tutorial cetak kartu NUPTK untuk guru dan tenaga kependidikan.
Apakah saat ini Anda sedang mencari tahu cara cetak NUPTK? Bagi Anda yang bekerja sebagai guru atau tenaga pendidik, pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah NUPTK. Saat ini, NUPTK sudah dilengkapi dengan fitur dan teknologi yang maju sehingga mudah dicetak.
Meskipun sudah dilengkapi dengan teknologi dan fitur terbaru, ternyata masih banyak orang yang belum memahami cara cetak kartu NUPTK. Oleh karena itu, pada artikel ini akan dibahas secara lengkap mengenai NUPTK serta cara mencetaknya.
Apa Itu NUPTK?
Sebelum cetak NUPTK, sebaiknya Anda memahami terlebih dahulu apa itu NUPTK Dapodik. Bagi Anda yang belum tahu, NUPTK merupakan singkatan dari Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan yang tersusun atas 16 digit angka.
NUPTK adalah nomor unik yang dimiliki oleh setiap pendidik atau tenaga kependidikan dan berlaku sebagai identitas resmi bagi mereka. Karena berfungsi sebagai identitas, Nomor Induk Pendidik dan Tenaga Kependidikan memiliki perbedaan antara satu dengan yang lainnya.
Fungsi utama dari NUPTK adalah untuk mengidentifikasi setiap individu yang bekerja di bidang pendidikan di Indonesia. Nomor ini akan diberikan kepada guru, tenaga kependidikan, dan kepala sekolah di seluruh jenjang pendidikan formal.
Apa Saja Fungsi NUPTK?
NUPTK memiliki peran penting dalam administrasi pendidikan serta manajemen data pendidik dan tenaga kependidikan di Indonesia. Berikut ini adalah fungsi cetak kartu NUPTK bagi pendidik dan tenaga kependidikan.
1. Identifikasi
NUPTK berfungsi sebagai identitas resmi yang memudahkan proses identifikasi setiap individu yang bekerja di bidang pendidikan. Dengan adanya NUPTK, setiap pendidik dan tenaga kependidikan dapat diidentifikasi dalam sistem administrasi pendidikan.
2. Monitoring dan Evaluasi
Keberadaan NUPTK berfungsi untuk memudahkan pihak terkait seperti pemerintah dan instansi pendidikan dalam melakukan pemantauan dan evaluasi terhadap riwayat kerja, kualifikasi, dan data kepegawaian pendidikan dan tenaga kependidikan.
Hal ini akan membantu memudahkan dalam penilaian kerja pendidik dan juga penentuan kebijakan pendidikan. Itulah mengapa, banyak guru atau tenaga pendidikan yang ingin mengetahui cara cetak NUPTK.
3. Administrasi
NUPTK berfungsi untuk proses administrasi pendidikan, mulai dari pengisian data pribadi, kepegawaian, dan manajemen informasi pendidikan. NUPTK akan membantu dalam pencatatan dan pemantauan data pendidik atau tenaga kependidikan.
4. Penyaluran Gaji
Fungsi lainnya dari NUPTK yaitu digunakan dalam proses pembayaran gaji pendidik dan tenaga kependidikan. NUPTK ini digunakan sebagai salah satu data yang diperlukan untuk mengidentifikasi individu yang berhak menerima gaji.
5. Akses Layanan Pendidikan
NUPTK juga bisa digunakan untuk mendapatkan akses ke berbagai layanan pendidikan, mulai dari pelatihan, pengembangan profesional, dan penempatan kerja. NUPTK ini berguna dalam membantu proses pengaturan dan pengorganisasian layanan pendidikan.
Cara Cetak NUPTK Dapodik
Setiap guru atau tenaga kependidikan perlu untuk mencetak kartu NUPTK agar mempermudah proses administrasi pendidikan. Berikut ini adalah langkah-langkah yang bisa anda lakukan jika ingin mencetak NUPTK.
1. Cetak Kartu NUPTK Online Resmi
Mencetak secara online menjadi opsi yang paling mudah untuk dilakukan. Berikut ini adalah langkah-langkah yang bisa anda ikuti untuk mencetak kartu NUPTK secara online.
- Buka situs VervalPTK melalui link http://vervalptk.data.kemdikbud.go.id/
- Login di halaman web tersebut menggunakan akun sekolah masing-masing yang biasanya dipegang oleh operator sekolah.
- Selanjutnya, masuk ke menu NUPTK > Kartu NUPTK
- Pada setiap nama pendidik dan tenaga kependidikan, klik tombol lihat.
- Nantinya, Anda secara otomatis akan diarahkan menuju halaman kartu NUPTK.
- Sebelum mencetak kartu NUPTK, pastikan data yang tercantum sudah sesuai.
- Jika belum ada foto, silahkan unggah foto guru yang bersangkutan pada menu pengelolaan > perbaikan > upload foto.
- Klik tombol CTRL + Print pada keyboard untuk mencetak atau mendownload NUPTK.
- Jika anda ingin mencetak secara langsung, maka anda tinggal klik tombol print.
- Jika anda ingin menyimpan file NUPTK, klik tombol change > Save as PDF.
- Selesai.
2. Cetak NUPTK Online Manual
Selain melalui situs resmi, cetak kartu NUPTK juga bisa dilakukan secara manual. Adalah langkah-langkah mencetak NUPTK secara manual.
- Pertama, download file template kartu NUPTK terlebih dahulu: Download
- Selanjutnya, buka file melalui aplikasi Microsoft Word untuk mengedit template.
- Ganti foto dengan cara klik kanan pada foto > change picture > sesuaikan foto.
- Edit data diri pada kolom identitas sesuai dengan data Anda, mulai dari NUPTK, nama, dan sebagainya.
- Untuk mencetak kartu, klik tombol CTRL + P secara bersamaan
- Terakhir, klik tombol Print untuk mulai mencetak kartu NUPTK.
- Setelah kartu selesai dicetak, potong kartu sesuai ukuran dan laminating agar lebih tahan lama dan tidak mudah rusak.
3. Cetak Kartu NUPTK Online Melalui Situs Eksternal
Mencetak kartu NUPTK bisa juga dilakukan melalui situs atau aplikasi penyedia layanan cetak. Situs tersebut mengklaim tidak melakukan perekaman data pengguna, sehingga bisa menjadi rekomendasi untuk Anda.
- Buka situs cetak kartu melalui link berikut: Klik Disini
- Isi data diri Anda dengan benar sesuai dengan data yang ada di Dapodik.
- Upload foto anda dengan ukuran 2 × 3 pada kolom yang tersedia.
- Klik tombol proses yang ada pada situs tersebut.
- Anda bisa memilih dua versi yaitu versi 1 tanpa QR code, dan versi 2 dengan QR code.
- File akan ditampilkan pada browser Anda dan tinggal disimpan dalam format PDF.
- Anda bisa cetak NUPTK yang sudah disimpan melalui komputer seperti cara sebelumnya.
- Kartu NUPTK siap dicetak dan dilaminating.
Cara Mengajukan NUPTK
Bagi Anda guru dan pendidik yang belum memiliki NUPTK, maka Anda harus mengajukan terlebih dahulu untuk mendapatkannya. Berikut ini adalah langkah-langkah yang bisa anda ikuti untuk mendapatkan NUPTK.
- Sebelum mengajukan NUPTK, pastikan data Anda telah terdaftar dan sesuai pada website Dapodikdasmen atau Dapodikpauddikmas.
- Selanjutnya, operator sekolah akan memasukkan data guru atau tenaga kependidikan yang ingin mengajukan NUPTK ke server Dapodik dan server PDSPK.
- Operator sekolah harus memastikan dan melakukan validasi ulang terhadap data yang telah dimasukkan melalui aplikasi CAR.
- Siapkan dokumen fisik dan digital yang meliputi SK PNS atau SK CPNS dan SK tugas yang dikeluarkan oleh dinas pendidikan (khusus guru PNS).
- Dokumen SK pengajuan dari Bupati/Walikota/Gubernur (khusus guru Non-PNS yang mengajar di sekolah negeri).
- SK yang dikeluarkan oleh yayasan untuk guru abdi dengan waktu kerja 2 tahun berturut-turut (khusus guru Non-PNS di sekolah swasta).
- Lengkapi dokumen lain seperti KTP, dan ijazah mulai dari SD hingga SMA yang di scan dan diunggah dalam format PDF ke situs PTK verval.
- Setelah dokumen pengajuan lengkap, maka proses verifikasi akan dilakukan dan NUPTK akan segera dikeluarkan.
Cetak NUPTK memiliki peran penting dalam administrasi pendidikan dan manajemen data pendidik dan tenaga kependidikan di Indonesia. Dengan demikian, para guru dan tenaga kependidikan harus memiliki NUPTK untuk keperluan identitas dan administrasi.