Fakta.id

Kata Kata Bijak tentang Masa Depan agar Bisa Berintropeksi Diri

Febriyan Cahya Yudha - 23-07-2023 15:16
Kata Kata Bijak tentang Masa Depan agar Bisa Berintropeksi Diri
Kata Kata Bijak tentang Masa Depan agar Bisa Berintropeksi Diri

Salah satu motivasi untuk menata masa depan lebih baik adalah, kata kata melihat ke masa depan bukan ke masa lalu. Saat ini kamu sangat mudah untuk mendapatkan quote penuh makna tersebut, paling tidak untuk dukungan bagi diri sendiri disamping support dari orang terdekat.

Contents [ Buka ]

Memiliki masa depan yang lebih baik adalah impian banyak orang, hanya saja untuk mencapainya dibutuhkan jalan yang berliku dan berbeda-beda. Selain mempersiapkan diri, membaca kalimat motivasi juga penting lho.

Quotes tentang Masa Depan yang Lebih Baik

Tidak ada yang tahu nasib seseorang di masa depan, baik itu karir hingga jodoh. Semua merupakan rahasia tuhan, tinggal mengikuti alurnya dan berusaha melakukan yang lebih baik. Hanya saja terkadang orang tidak sabar dan merasa bahwa hal yang dilakukannya saat ini sudah sangat gagal.

Padahal masih panjang jalan yang bisa dilalui untuk menggapai masa depan lebih cerah. Oleh karena itu, membaca kata kata bijak tentang masa depan yang lebih baik akan menjadi pengingat sekaligus dukungan.

Sebagai motivasi, kata kata melihat masa depan yang lebih baik berikut bisa menjadi penyemangat agar Anda siap dengan apapun yang akan terjadi nanti.

"Masa depan adalah milik mereka yang yakin dengan hari esok dan pengharapan. Langkah nyata membuat semuanya terasa lebih dekat."

"Setiap manusia diberikan waktu yang sama. Namun bagi mereka yang tahu, mereka bisa memanfaatkan dengan sebaik mungkin."

"Buat masa depanmu menjadi secerah awan setelah hujan. Ada hembusan angin alam yang senantiasa memberikan penghargaan setelah hujan mereda."

"Tak apa jika sesekali kau merasa terluka, terbakar, dan lelah. Namun, saat itu semua selesai, kau harus kembali lagi pada peraduanmu, jangan biarkan kesempatan itu melewatimu begitu saja."

"Masa depan adalah milik orang yang tahu cara menunggu".

"Lupakan apa yang ada di masa lalumu, cukup jadikan pelajaran dan jangan berlarut di dalamnya. Ada masa depan yang menantimu di depan mata."

Kata Bijak Masa Depan untuk yang Sedang Terpuruk

Mengalami masalah merupakan bagian dari kehidupan setiap orang, namun cara menghadapinya berbeda-beda. Ada yang terpuruk dan membutuhkan waktu lama untuk bangkit, sehingga mereka cenderung menghabiskan banyak waktu untuk menangis dan menyesal.

Padahal mereka memiliki kesempatan untuk melakukan yang lebih berarti di waktu yang akan datang. Bagi mereka dengan kondisi ini, sangat butuh dukungan untuk move on. Baik itu ketika terpuruk masalah ekonomi, hubungan, hingga masalah pekerjaan.

Namun ada yang segera move on, karena mereka memiliki kekuatan tersendiri di dalam diri untuk bangkit. Dari mereka inilah terkadang banyak kata motivasi bisa didapatkan. Selain itu, Kata kata bijak berikut, bisa dijadikan penghibur agar tidak terpuruk dan segera bangkit untuk masa depan.

"Masa depan bukan perkara esok hari, tetapi setiap detik yang ada di hadapan kita. Maka dari itu, sudah selayaknya kita senantiasa memanfaatkan waktu dengan bijak."

"Lanjutkan apa yang telah kau rasa tepat untuk masa depanmu. Jangan biarkan pikiran dan orang lain membatasi langkahmu."

"Lebih baik menjaga apa yang ada di tangan kita, daripada mengejar apa yang ada di tangan orang lain."

"Masa depan adalah milik dari orang-orang yang hidup secara intens pada saat ini".

"Orang sukses selalu memiliki segala rencana untuk masa depan."

"Banyak orang yang tidak bertindak karena takut gagal, padahal tidak bertindak adalah kegagalan yang jelas sudah terjadi."

Caption Masa Depan untuk Sosial Media

Buat Anda yang suka membuat caption menyentuh di media sosial, ada sejumlah kata motivasi diri sendiri untuk masa depan singkat, padat, dan siap menjadi caption terbaik. Anda bisa mendapatkannya dari kutipan pernyataan orang terkenal, atau membuat versi sendiri yang lebih ngena.

Biasanya untuk caption ini berisikan kalimat sederhana namun menggugah, karena rangkaian kata yang digunakan mudah dipahami dan langsung ke tujuan dari quote itu sendiri. Mau tahu beberapa contoh kalimat yang dapat dijadikan caption tersebut? Ini dia daftarnya.

"Setiap mimpi besar dimulai dengan seorang pemimpi. Ingatlah selalu, kamu memiliki kekuatan, kesabaran, dan hasrat untuk meraih bintang-bintang untuk mengubah dunia."

"Ketika kamu menetapkan pikiran untuk mencapai sesuatu, kamu harus memberi kesempatan dirimu sendiri untuk menyelesaikannya."

"Masa depan yang cerah hanya dimiliki mereka yang berani melawan rasa ragunya."

"Semua bisa dilalui, semua bisa dihadapi, semua bisa diselesaikan untuk masa depan."

"Sesuatu yang dapat dibayangkan pasti dapat diraih. Sesuatu yang bisa diimpikan pasti dapat diwujudkan."

"Tinggalkan pikiran yang membuatmu lemah, dan peganglah pikiran yang memberi kekuatan bagimu."

Kata Kata tentang Masa Depan dari Tokoh Terkenal

Selain kata bijak yang berupa kutipan dari tulisan atau dibuat sendiri sesuai pengalaman, mengutip pernyataan tokoh terkenal juga bisa dijadikan pilihan. Apalagi dari tokoh yang memang memiliki track record positif dan banyak menyebarkan pesan pesan positif.

Bisa saja dari kalangan selebriti dunia maupun Indonesia, sastrawan, negarawan, dan lainnya. biasanya kata-kata tersebut mereka ucapkan karena relate dengan apa yang terjadi di kehidupan mereka, kemudian dikutip untuk dijadikan kata bijak.

"Miliki impian yang tinggi, sebab impian akan membangkitkan motivasimu untuk bertindak."

"Masa depan adalah misteri. Tapi kamu bisa mengatur masa depanmu sendiri mulai dari hari ini."

"Tidak ada yang tidak mungkin untuk orang yang mempersiapkan masa depannya dari hari ini."

"Jangan takut akan perubahan. Kita mungkin kehilangan sesuatu yang baik, namun kita akan peroleh sesuatu yang lebih baik lagi."

"Beranilah. Ambil risiko. Tidak ada yang bisa menggantikan pengalaman."

"Masa depan tidak akan menjadi menakutkan ketika kamu mempersiapkan dari sekarang."

"Miliki impian yang tinggi, sebab impian akan membangkitkan motivasi untuk bertindak."

Kata Kata Masa Lalu dan Masa Depan untuk Semangat Hidup

Masa lalu merupakan bagian dari hidup seseorang, namun bukan berarti bertumpu pada masa lalu dan tidak move on. Bagi Anda yang sedang mencoba menyemangati diri sendiri, untuk terus menjalani hidup dengan lebih baik sepertinya perlu motivasi tentang kata kata memandang masa depan yang lebih baik.

Pasalnya, ketika seseorang berkutat dengan masa lalu maka dia tidak akan pernah berhasil meraih apa yang diinginkannya. Apalagi masa lalu tidak mungkin terulang lagi, sehingga seharusnya Anda harus bisa merelakan dan menata masa depan.

Berikut ini beberapa kata kata masa depan singkat yang bisa dijadikan motivasi, ketika sulit rasanya berpaling dari masa lalu. Apalagi soal hubungan yang sudah berakhir, maupun masalah hidup lainnya.

"Jangan takut dengan ketakutanmu. Mereka tidak ada di sana untuk membuatmu takut. Mereka ada di sana untuk memberi tahumu bahwa ada sesuatu yang berharga untukmu."

"Saat kamu melakukan sesuatu dan gagal, kamu mendapatkan hikmah. Jika tidak melakukan apa-apa artinya kamu kalah oleh rasa takut."

"Tak ada yang bisa melakukannya kecuali dirimu sendiri. Masa depan adalah sepenuhnya milikmu sendiri."

"Masa depan Anda tergantung pada banyak hal, tapi kebanyakan tergantung kepada Anda". - Frank Tyger

"Cara paling efektif mencapai masa depan yang cerah adalah dengan menghadapi masa kini secara berani dan konstruktif". - Rollo May

"Ubah hidupmu hari ini. Jangan bertaruh untuk masa depan, bertindaklah sekarang, tanpa penundaan." - Simone de Beauvoir

"Masa depan yang cerah tidak pernah dijanjikan pada siapapun. Kamu harus mengejarnya sendiri." – Wayne Dyer

"Tidak ada yang akan berhasil kecuali kau melakukannya." – Maya Angelou

Kata Bijak tentang Masa Depan Paling Inspiratif

Pengalaman hidup seseorang bisa menjadi semangat dan awareness bagi orang lain, apalagi soal bagaimana mengemas masa depan yang lebih baik. Jika saat ini Anda sedang mencoba merangkai target masa depan, penting rasanya untuk memiliki sedikit acuan dan referensi dari berbagai pengalaman.

Bukan saja pengalaman diri sendiri, namun juga pengalaman inspiratif dari orang lain yang sering dituangkan menjadi sebuah kalimat bijak. Bisa dijadikan motivasi di secarik kertas lalu ditempel di dinding kamar atau ditulis di buku harian.

Dengan begitu, Anda bisa lebih termotivasi untuk memiliki masa depan yang lebih baik tanpa mengalami masalah berarti yang membuat hidup berantakan. Mau tahu beberapa referensi kata bijak inspiratif tentang masa depan tersebut? Simak daftarnya berikut ini.

"Untuk meraih cita-cita besar, kita tak hanya perlu bertindak, namun juga bermimpi; tak hanya perlu merencanakan, namun harus meyakini." - Anatole France

"Kamu tidak bisa mengubah masa depanmu. Tapi kamu bisa mengubah kebiasaanmu. Dan tentu saja kebiasaanmu akan mengubah masa depanmu."- A.P.J. Abdul Kalam

"Masa depan memberi penghargaan bagi mereka yang terus maju. Saya tidak punya waktu untuk mengasihani diri sendiri. Saya tidak punya waktu untuk mengeluh. Saya akan teruskan." - Barack Obama

"Kita menjadi bijak bukan oleh ingatan masa lalu kita, tetapi oleh tanggung jawab untuk masa depan kita." - George Bernard Shaw

"Kemenangan bukanlah prioritas utama dalam suatu perlombaan, tapi juga dapat menjadi pengalaman dan motivasi diri." - Chairul Tanjung

"Optimisme adalah kepercayaan yang mengarah pada pencapaian. Tidak ada yang bisa dilakukan tanpa harapan dan keyakinan" – Hellen Keller

"Jika ada harapan di masa depan, secara harfiah ada kekuatan di masa sekarang." - Zig Ziglar

Kata Kata Motivasi Masa Depan Tentang Cinta dan Hubungan

Di dalam sebuah hubungan yang sudah Anda jalani dengan orang tersayang, pasti ada tujuan yang ingin dicapai bukan? Baik itu untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius yaitu berumah tangga, atau masih dalam proses penjajakan dan upaya mempertahankan hubungan.

Terkadang, masalah dan pertengkaran akan menjadi bumbu dalam hubungan. Bagi yang kuat rasa cinta dan komitmennya mereka akan bertahan karena sudah punya mimpi untuk diwujudkan di masa depan bersama.

Bila tidak kuat, maka perpisahan menjadi salah satu ending yang harus dipilih. Nah, jika Anda butuh sedikit motivasi maka membaca kata mata menatap masa depan dalam hubungan akan menjadi pencerahan.

Terutama jika didapat dari kutipan orang terkenal dengan latar belakang hubungan yang harmonis, sudah teruji komitmen mereka. Beberapa kata kata bijak tersebut, akan tersaji dalam daftar kata motivasi berikut. Pilih mana yang menurut Anda bisa menjadi penyemangat diri sendiri dan pasangan.

"Kendalikan nasibmu, atau orang lain yang akan melakukannya." – Jack Welch

"Orang pesimis melihat kesulitan dalam setiap peluang. Orang optimis melihat peluang dalam setiap kesulitan." - Winston Churchill.

"Masa depan adalah milik mereka yang percaya pada keindahan impian mereka." - Eleanor Roosevelt

"Belum terlambat untuk menjadi apa yang kau inginkan." George Eliot

"Semuanya kelihatan tidak mungkin sampai segala sesuatu selesai". – Nelson Mandela

"Untuk meraih cita-cita besar, kita tak hanya perlu bertindak, namun juga bermimpi, tak hanya perlu merencanakan, namun harus meyakini." - Anatole France

"Ubah hidup Anda hari ini. Jangan bertaruh untuk masa depan, bertindaklah sekarang, tanpa penundaan." - Simone de Beauvoir.

"Pekerjaan-pekerjaan kecil yg selesai dilakukan lebih baik daripada rencana-rencana besar yg hanya didiskusikan." – Peter Marshall

"Jika kita dapat membuka masa depan, masa kini akan menjadi perhatian terbesar kita." - Edward Counsel

Caption Masa Depan Singkat

Tidak perlu kalimat panjang sebagai penyemangat dan motivasi diri sendiri untuk melangkah dari masalah, menuju masa depan yang lebih baik dan berkualitas. Anda bisa membuat caption singkat di media sosial atau sekedar untuk diri sendiri, dengan isi yang lugas namun penuh dengan makna.

Terkadang dengan hanya beberapa kata dalam rangkaian satu kalimat, mampu membuat semangat terpicu. Bahkan ketika hanya menuliskannya di kertas buram, lalu dibaca ketika hari sedang gundah tertimpa masalah.

Berikut ini deretan caption yang bisa dipilih, singkat namun mampu memberikan banyak efek pada pemikiran dan kondisi hati seseorang. Anda juga bisa menjadikannya motivasi untuk tidak terpaku pada kondisi saat ini yang sedang tidak baik-baik saja.

"Semuanya kelihatan tidak mungkin sampai segala sesuatu selesai". – Nelson Mandela

"Tidak masalah seberapa lambat kamu berjalan, asalkan kamu tidak berhenti”. – Confucius

"Sukses bukanlah kebetulan. Ia terbentuk dari kerja keras ketekunan, pembelajaran, pengorbanan, dan yang paling penting, cinta akan hal yang sedang atau ingin kamu lakukan."– Pele

"Lebih baik melakukan sesuatu dan gagal daripada tidak berbuat apapun namun berhasil." – Robert H. Schuller

"Kita menjadi bijak bukan oleh ingatan masa lalu kita, tetapi oleh tanggung jawab untuk masa depan kita." - George Bernard Shaw

"Jangan tinggal di masa lalu, jangan memimpikan masa depan, pusatkan pikiran pada saat sekarang." - Buddha

"Kamu tidak bisa mengubah masa depanmu. Tapi kamu bisa mengubah kebiasaanmu. Dan tentu saja kebiasaanmu akan mengubah masa depanmu."- A.P.J. Abdul Kalam

"Jika Anda ingin membuat mimpi Anda menjadi kenyataan, hal pertama yang harus Anda lakukan adalah bangun." –J.M. Power

"Sesekali berhentilah sekedar untuk bersantai. Bukan untuk terlena, namun membangun semangat untuk perjuangan berikutnya." -Abdullah Gymnastiar

"Sukses adalah kemampuan untuk melangkah dari kegagalan tanpa hilang antusiasme." – Winston Churchill

"Masa lalu memberi kita pengalaman dan membuat kita lebih bijaksana sehingga dapat menciptakan masa depan yang indah dan cerah." - Debasish Mridha

Deretan kata kata tentang masa depan di atas, bisa menjadi renungan dan motivasi tersendiri bagi Anda yang sedang menghadapi masalah. Ingat! Yang bisa mengubah masalah menjadi anugerah itu diri Anda sendiri, bukan orang lain!

Mau membuat sendiri kata kata melihat ke depan bukan ke masa lalu? Berbagai referensi kata di atas bisa dijadikan inspirasi, sehingga Anda bisa lebih tenang dan menjalani hidup dengan lebih jelas tanpa berkutat lagi pada masalah di masa lalu

Editor: Jinan Vania Barizky