Fakta.id

15 Fakta Mark NCT yang Bakal Bikin NCTZen Jatuh Hati

Afif Mumtaz - 12-02-2023 15:32
15 Fakta Mark NCT yang Bakal Bikin NCTZen Jatuh Hati
15 Fakta Mark NCT yang Bakal Bikin NCTZen Jatuh Hati

Contents [ Buka ]

Fakta Mark NCT - Industri KPOP kini sedang benar-benar naik daun. Hal ini karena kemunculan banyak boyband maupun girlband baru yang keren-keren. Salah satu yang sedang banyak digandrungi adalah NCT Dream. 

Untuk yang belum tahu, NCT Dream adalah sebuah sub unit dari boyband NCT. Di antara beberapa member NCT Dream ini, satu yang banyak menyita perhatian adalah soal fakta Mark NCT.

Fakta Mark NCT
Mark NCT

Mengapa demikian? Dari beberapa member yang tergabung dalam NCT Dream, Mark termasuk yang paling banyak disukai. Hal ini tak lain tak bukan karena ketampanan dan juga bakatnya di dunia musik. Apalagi saat ini Mark masih berusia muda. Mark tentu membuat banyak remaja khususnya jatuh hati dan ingin tahu banyak soal dirinya. Lantas apa saja fakta menarik soal Mark yang harus Anda tahu?

Deretan Fakta Mark NCT yang Buat Anda Penasaran

Di antara banyaknya member idol group, Mark termasuk yang cukup popular. Apalagi kemunculannya di dunia KPOP menjadi angin segar bagi para fans. Untuk itu, supaya Anda lebih mengenal Mark lagi, berikut beberapa fakta menarik seputar dirinya :

1. Nama Lengkap dan Nama Korea

Mark NCT diketahui memiliki nama lengkap Mark Lee. Namun nama ini bukanlah nama Korea miliknya. Nama Korea Mark adalah Lee Min Hyung. Sedang nama panggungnya adalah Mark.

2. Tempat dan Tanggal Lahir

Memiliki nama ke barat-baratan, Mark memang bukan kelahiran asli Korea Selatan. Mark diketahui lahir di Vancouver, Canada pada 2 Agustus 1999. Hal ini berarti pada tahun ini Mark berusia 20 tahun.

3. Kewarganegaraan

Meski sudah lama berada di Korea, Mark yang lahir di Canada masih memiliki kewarganegaraan Amerika dan bukan Korea Selatan.

4. Perannya di NCT

Di NCT Dream sendiri, Mark memiliki peran dan posisi yang cukup central. Bagaimana tidak, Mark adalah seorang leader, vocal dan juga rapper. Kemampuan luar biasa ini menjadikan Mark idol yang multitalenta dan sangat berbakat.

5. Pendidikan Mark

Jangan salah, meski sudah trainee sejak kecil, Mark tetap tidak meninggalkan pendidikan. Mark diketahui lulus dari Clearview Gardens School NY, SMP Eonju, dan juga SOPA atau yang akrab disebut School of Performing Arts Seoul.

6. Keluarga Mark

Diketahui, Mark adalah anak dari seorang ayah yang berasal dari Amerika. Sedangkan Ibu Mark adalah orang Korea Asli.

7. Tinggi dan Berat Badan

Memiliki postur tubuh yang banyak disukai wanita, Mark memiliki tinggi badan 177 cm dan berat badan 56 kg. Tentu perpaduan yang pas dan enak dilihat bukan.

8. Kepribadian Mark

Mark dikenal sebagai sosok yang sangat pekerja keras. Hal ini bisa dilihat dari lamanya ia trainee dan tetap sabar serta berusaha untuk terus berkembang.

9. Debut

Kepribadian pekerja keras ini juga bisa dilihat dari banyaknya debut yang ia jalani. Mulai dari debut di NCT U, NCT 127, dan juga NCT Dream.

10. Bisa beberapa bahasa

Karena memiliki kewarganegaraan Amerika, tentu Mark menguasai lebih dari satu bahasa. Ya benar saja, Mark diketahui ahli dalam dua bahasa yakni Korea dan Inggris.

Fakta Mark NCT Lain yang Mungkin Anda Lewati

11. Mark adalah member termuda di NCT U namun member tertua di NCT Dream

12. Mark memiliki golongan darah A

13. Mark adalah penggemar berat dari Yoona SNSD

14. Mark adalah salah satu member yang pandai sekali menulis lagu

Dengan mengetahui deretan fakta Mark di atas, tentu anda akan makin merasa dekat dengan idol idola. Ya, Mark memang memiliki segudang fakta menarik yang seru untuk dibahas. Apalagi Mark memiliki wajah yang tampan serta kemampuan bernyanyi dan ngerapp yang mumpuni. Maka tak heran kalau fakta Mark NCT banyak di cari.

Tak hanya dicari, banyak NCTZen juga mengulik berbagai hobi, kesukaan, ataupun kegiatan Mark. Ini dilakukan fans agar tidak ketinggalan berita update dari artis-artisnya. Untuk kamu yang ingin tahu banyak soal Mark, tentu penjelasan di atas bisa mewakili sedikit soal kepribadiannya. Menarik untuk disimak dan dipahami bukan?

Editor: Jinan Vania Barizky

TAGS