Fakta.id

Pria Tergeletak di Tanah Abang tapi Diacuhkan Warga karena Takut Corona

Atta Fakta - 23-03-2020 07:56
Pria Tergeletak di Tanah Abang tapi Diacuhkan Warga karena Takut Corona
Pria Tergeletak di Tanah Abang tapi Diacuhkan Warga karena Takut Corona

Contents [ Buka ]

Video dengan durasi singkat tengah viral di sosial media yang memperlihatkan seorang pria tergeletak di trotoar daerah Tanah Abang, Jakarta Pusat namun tidak ada yang menolong.

1. Kapolsek Tanah Abang, AKBP Raden Muhammad Jauhari menjelaskan bahwa peristiwa tersebut terjadi pada hari Jum'at kemarin. Peristiwa ini terjadi di trotoar kolong flyover Jalan Jati Baru Raya, Tanah Abang, Gambir, Jakarta Pusat.

Pria Tergeletak di Tanah Abang tapi Diacuhkan Warga karena Takut Corona

2. Berdasarkan keterangan para saksi, korban berada di kolong flyover tersebut sejak pukul 11 siang.

Pria Tergeletak di Tanah Abang tapi Diacuhkan Warga karena Takut Corona

3. Seorang penjual kopi yang menjadi saksi mengatakan bahwa melihat korban dalam posisi tergeletak di trotoar. 

Pria Tergeletak di Tanah Abang tapi Diacuhkan Warga karena Takut Corona

4. Menurut pengakuan saksi tersebut, tangan kanan dari korban mengalami kram. Pada waktu ditanya, korban mengaku belum makan serta tengah tidak enak badan.

Pria Tergeletak di Tanah Abang tapi Diacuhkan Warga karena Takut Corona

5. Saksi sebelumnya sangat ingin menolong korban, namun kala itu, teman dari saksi mencegah keinginannya. Ya, saksi diperingatkan takutnya korban terserang virus corona.

Pria Tergeletak di Tanah Abang tapi Diacuhkan Warga karena Takut Corona

6. Setelah beberapa lama, datanglah seorang lelaki yang berasal dari Dinas Kesehatan DKI Jakarta menggunakan seragam berwarna biru. Korban lalu dievakuasi dengan menggunakan ambulans ke RS Tarakan.

Pria Tergeletak di Tanah Abang tapi Diacuhkan Warga karena Takut Corona

7. Video tersebut langsung menjadi viral di sosial media dan mendapatkan reaksi yang beragam dari netizen.

Pria Tergeletak di Tanah Abang tapi Diacuhkan Warga karena Takut Corona

Kemanusiaan Tergilas Corona

Bila melihat kondisi seperti ini, apakah berlebihan jika kita menganggap bahwa kemanusiaan saat ini sudah habis tergilas oleh dahsyatnya penyebaran virus corona. Bila tidak ada virus corona, pria ini sudah pasti akan segera mendapatkan pertolongan dari warga dan orang yang melintas di daerah tersebut.

Tidak terbayangkan bila pria tersebut memang membutuhkan pertolongan yang cepat dan bukanlah pasien positif virus corona. Bagaimana bila nyawanya jadi tidak bisa tertolong karena keterlambatan penanganan.

Dilema ini terjadi karena virus corona, semoga saja wabah ini bisa segera usai sebelum kemanusiaan benar-benar hilang di bumi ini.

Editor: Jinan Vania Barizky