Oxygen (2021) mempunyai latar tempat yang monoton, yaitu hanya di dalam tabung khusus yang sebentar lagi akan kehabisan oksigen. Berdasarkan informasi yang didapat oleh polisi, tabung tersebut sudah dimusnahkan pada 3 tahun silam.
Oleh karena filmnya mayoritas hanya menggunakan satu tempat, yaitu di dalam tabung, maka tentu saja film ini akan sangat rentan membosankan.
SINOPSIS FILM OXYGEN (2021)
MILO merupakan sistem operasi yang menemani Elizabeth Hansen di dalam sebuah tabung kesehatan yang berisikan sedikit oksigen. Menurut data yang diberikan oleh MILO, Elizabeth atau Liz akan bisa bertahan kurang lebih sekitar 43 menit saja.
Liz sebenarnya sudah berhasil menghubungi polisi berkat kecanggihan teknologi MILO, tetapi polisi masih merasa kesulitan untuk menemukan di mana posisi dari Liz berada.
Tidak banyak sinopsis yang bisa Fakta.id tulis untuk film OXYGEN (2021) kali ini karena memang alurnya hanya seputar bagaimana Liz bisa keluar dari tabung yang minim oksigen itu.
Penasaran?
QUESTIONER FILM OXIGEN (2021)
Bagaimana dengan filmnya, apakah bagus? Ya, lumayan membosankan, tapi effort untuk menjaga agar penonton tidak bosan, boleh diacungi jempol, 7/10
Apakah Saya harus nonton film ini? Mungkin jika tidak ada film lain, boleh nonton, tapi kalau ada yang lain dan sekiranya lebih menarik, tonton film lain saja
Itulah sinopsis film OXYGEN (2021) yang bisa Fakta.id berikan.