Fakta.id

Sinopsis Film Yakuza and The Family (2021): Kehidupan Lil Ken yang Berubah Drastis

Atta Fakta - 24-06-2021 06:52
Sinopsis Film Yakuza and The Family (2021): Kehidupan Lil Ken yang Berubah Drastis
Sinopsis Film Yakuza and The Family (2021): Kehidupan Lil Ken yang Berubah Drastis

Contents [ Buka ]

Sinopsis Film Yakuza and The Family (2021) - Sebenarnya untuk film ini berjudul Yakuza and The Family, tapi saat tayang di Netflix, judulnya berubah menjadi A Family. Mungkin karena ada larangan gitu kali ya membawa nama-nama yakuza di Netflix.

  • Sutradara: Michihito Fujii
  • Penulis: Michihito Fujii
  • Pemeran: Gô Ayano, Naoyuki Fernandez, Hayato Ichihara
  • Tahun: 2021
  • Genre: Drama, Action, Crime
  • IMDB Rating: 6,9/10
Film Yakuza and The Family (2021)
Film Yakuza and The Family (2021)

Sinopsis Film Yakuza and The Family (2021)

Film diawali dengan seorang pria berambut kuning menghadiri acara pemakaman Yamamoto. Ia duduk lalu disambut oleh seorang pria berkacamata. Mereka sepertinya mempunyai masalah satu sama lainnya. Di sini diketahui bahwa pria berambut pirang itu bernama, Lil Ken. Mereka berdua lalu berbincang di kamar mandi. Pria berkacamata itu memperingatkan Lil Ken agar tidak berakhir seperti Ayahnya.
Adegan berubah lingkup yang lebih luas ketika 3 orang mengendarai motor dengan ugal-ugalan. Mereka adalah Lil Ken bersama dengan teman-temannya. Mau kemana sih mereka?
Di tengah perjalanan, mereka kemudian bertemu dengan seorang pria yang sedang memperdagangkan narko-ba. Lil Ken berpura-pura hendak membelinya, tapi ternyata Ia justru memukuli pria di dalam mobil tersebut dan mengambil tas berisi uang dan narko-ba tersebut.
Setelah sampai ke tempat yang aman, kedua temannya merasa senang karena mendapatkan uang lebih dari 10 ribu yen. Tapi seketika saja, Lil Ken merasa marah lalu membuang tas yang berisikan narko-ba itu. Dari sana, mereka kemudian datang ke kedai untuk makan dan minum. Mereka kemudian melihat seorang bos geng di sana yang baru saja datang. Ken menatapnya dengan serius.
Baru beberapa saat, sekelompok orang datang dan menyerang bos geng tersebut. Awalnya mereka bertarung dengan menggunakan pemukul dan tangan saja, tapi seseorang diantarnya membawa pistol dan menodongkannya ke bos geng tersebut.
Ken yang berada di belakangnya dengan spontan langsung memukul pria itu dengan kursi beberapa kali. Kejam sekali kamu Ken!
Sampai di sini sih masih belum diketahui tentang bagaimana dan apa yang sebenarnya terjadi. Siapa Lil Ken? Apa perannya di kehidupan yakuza, tapi yang pasti sih Ken sepertinya akan memiliki peran yang cukup penting.
Benar saja, setelah peristiwa itu, Ken kemudian dipanggil untuk menghadap bos geng yakuza yang sudah diselamatkan olehnya itu. Ia diajak untuk bergabung dengan yakuza, tetapi Ken menolaknya. Seperti diketahui bahwa Ken mempunyai antipati terhadap bisnis narko-tika. Baru saja selesai bertemu dengan bos yakuza itu, Ken kemudian ditelepon untuk diperingatkan agar kabur. Ternyata Ia sudah diincar oleh bos pemilik narkoba yang dicuri oleh Ken. Walaupun sudah berupaya untuk kabur, Ken tidak bisa lolos karena banyak yang mengejar.
Ken bersama teman-temannya pun disiksa oleh bos yakuza tersebut dan dipaksa untuk mengaku tentang barang curian tersebut. Salah satu temannya menjawab bahwa mereka membuangnya ke laut. Bos narkoba itu pun kemudian merasa kesal, lalu berniat untuk menjual organ tubuh Ken dan temannya di pasar gelap.
Apa yang selanjutnya terjadi dengan mereka?
Film Yakuza and The Family (2021)
Film Yakuza and The Family (2021)

QUESTIONER FILM

Apakah filmnya bagus?
Bagus banget sih, dramanya dikemas dengan sangat apik dan yang paling penting, rapi, 9.7/10

Apakah layak ditonton anak di bawah umur?
Boleh tapi dalam pengawasan ya

Apakah banyak thriller scene?
Lumayan sih, tapi versi pemukulan atau penganiayaan aja ya

Apakah filmnya layak untuk ditonton sekarang?
Layak banget

Bagaimana dengan alur ceritanya?
Dari awal sih sudah mulai terasa feelnya, entah kenapa sosok Lil Ken yang sangat kuat di sini

Bagaimana dengan pesan moral di dalam film?
Banyak sih terutama tentang keluarga

Bagaimana dengan pembungkusan filmnya?
Baik, salut!

Bagaimana dengan efek atau editan filmnya?
Untuk make upnya, terlihat real, sedangkan untuk efek, kayaknya tidak banyak digunakan deh

Trailer

Itulah sinopsis film Yakuza and The Family (2021) yang bisa Fakta.id berikan. Selamat menonton!

Editor: Jinan Vania Barizky